DPT, SEMARANG – Telah dilaksanakan kegiatan Pelantikan Bersama Organisasi Mahasiswa Departemen Perikanan Tangkap Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan Universitas Diponegoro yang dimulai pukul 09.00 s/d 10.45 WIB. Kegiatan tersebut dihadiri oleh Seluruh anggota aktif dari ketiga ormawa yaitu Himadepta, KSP, dan Redfish, juga turut mengundang jajaran dosen Departemen Perikanan Tangkap dan seluruh mahasiswa aktif angkatan 2017-2020. Tujuan dari kegiatan ini yaitu seluruh anggota organisasi mahasiswa di departemen perikanan tangkap dapat resmi dilantik, dan kepemimpinan baru telah resmi diumumkan maka diharapkan agar perubahan segera dijalankan, inovasi dan aspirasi akan berubah menjadi aksi, dan seluruh pengurus dapat kembali berkontribusi.
Kegiatan diawali dengan pembukaan, kemudian menyanyikan lagu Indonesia Raya, Mars UNDIP, dan Mars HIMADEPTA, dilanjutkan dengan lantunan doa. Kegiatan dilanjutkan dengan sambutan oleh Ketua Pelaksana, Ketua Himadepta, Ketua KSP, dan Ketua Redfish, dan diakhiri oleh sambutan dari Dr. Abdul Kohar Mudzakir S.Pi, M.Si selaku Kepala Departemen Perikanan Tangkap, serta Pembina Himpunan Mahasiswa Departemen Perikanan Tangkap. Memasuki acara inti yaitu pembacaan ikrar sumpah jabatan yang dipimpin langsung oleh Dr. Abdul Kohar Mudzakir S.Pi, M.Si dan diikuti oleh Ketua dan anggota Himadepta, KSP, dan Redfish. Selesai pembacaan ikrar sumpah jabatan, dilanjutkan dengan serah terima jabatan. Serah terima jabatan yang pertama dilaksanakan oleh saudara Iwan Fadli Pasaribu sebagai Ketua HIMADEPTA periode 2020 kepada saudara Alfin Mas’Adi sebagai Ketua HIMADEPTA periode 2021. Serah terima jabatan kedua dilaksanakan oleh saudara Baharudin Iskandar sebagai Sekretaris Jendral KSP periode 2020 kepada saudara Ardhiansyah Bhakti Laksono sebagai Sekretaris Jendral KSP periode 2021. Serah terima jabatan yang ketiga dilaksanakan oleh saudara Mas’Ut Alwi sebagai Ketua Redfish periode 2020 kepada saudara Abdul Fatah sebagai Ketua Redfish periode 2021. Kegiatan inti telah selesai dan dilanjutkan dengan penyampaian pesan dari Dosen serta ketua periode sebelumnya, kemudian dilaksanakan kegiatan foto bersama dan yang terakhir adalah penutup.

Komentar Terbaru